Latest News

[Flashback] Kemeriahan Nihon Matsuri UNNES 2014



“ 4.000 Pengunjung Ramaikan Puncak Acara Nihon Matsuri 2014

nihon matsuri unnes 2014
Puncak acara Nihon Matsuri Unnes 2014 (Credit: Uuk Suriyah)
Puncak Rangkaian Acara Nihon Matsuri 2014 yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Bahasa Jepang , Fakultas Bahasa dan Seni pada tanggal 7-Juni 2014 dihadiri lebih dari 4.000 pengunjung. Festival Nihon Matsuri 2014 sendiri adalah akhir dari rangkaian kegiatan Nihon Matsuri yang dimulai dari 1 bulan lalu.

Puncak acara diisi dengan penampilan beragam kebudayaan Jepang seperti tari Soranboushi, arak-arakan Omikoshi, tari Bon Odori yang disertai penerbangan Lampion berhiaskan Hanabi (kembang api), Kabaret Japanese Collaboration yang merupakan gabungan dari mahasiswa PBJ semua angkatan, Cosplay, Obake House (rumah hantu), Nimats Red Carpet, Mighty Tsuru (Burung Origami Raksasa), Aikido.

Selain kebudayaan Jepang, hiburan acara puncak juga dimeriahkan oleh kehadiran bintang tamu yaitu The Agony, Lemonade, Aimee, dan Be Seven Steady yang membuat suasana malam itu sangat meriah dan membuat ticket on the spot seharga Rp.8.000 rupiah menjadi terasa sangat murah.

Kaprodi Pendidikan Bahasa Jepang Ibu Ai Sumirah Setiawati M.Pd yang sedang berada di Jepang mengatakan via Social Media, “Kami bangga anak-anak dapat membuat rangkaian acara yang panjang ini dengan akhir yang manis, walaupun kami tahu banyak halangan dan rintangan tapi mereka dapat mengatasinya... PBJ luar biasa!”

Banyaknya hambatan dalam pelaksanaan rangkaian Festival ini tidak membuat panitia menyerah, anehnya acara yang kurang mendapat perhatian pihak internal Universitas dalam hal pendanaan ini sendiri justru mampu menggandeng banyak sponsor dari pihak luar untuk turut serta.
Acara ini sendiri didukung dan disponsori oleh beragam pihak seperti Pemprov Jateng, Dinas Pendidikan Jawa Tengah, Persada, Japan Foundation, Kompas TV, Pocari Sweat, Kracie, Hoyu, Panasonic, semarangkota.com dan masih banyak lagi.

Berikut ini adalah beberapa reportase kemeriahan Nihon Matsuri UNNES 2014 dalam gambar...
Gerbang Nihon Matsuri  2014 (Gedung B8 FBS)


Antrian di Pintu Masuk

Stand panitia Nimats (Pocari, Purezento, dll)

Stand ASAHI
Cosplayer

Mighty Tsuru (tempat Tanda Tangan Apresiasi Pengunjung)

Penerbangan Lampion yang Chaotic but Epic
Suasana Nihon Matsuri Unnes 2014 siang hari

lebih dari 4000 pengunjung padati teater terbuka FBS

Sebagian kecil dari Para Pejuang Nimats 2014

Sampai jumpa di Nihon Matsuri 2015... sayonaraaaaaaaaaaaaaaaa ^^V

Pendidikan Bahasa Jepang
Universitas Negeri Semarang